bebas bayar, pembayaran mudah dan cepat, transaksi online, pembayaran tagihan dan tiket, transfer dana online

26 June 2006

Ikan Belido Tepat Jadi Ikon Palembang

Ikan Belida
Palembang - Ikon kota amatlah penting dan menarik. Ikon inilah yang mewakili ketertarikan kota. Pengamat seni dan budaya, Yudhy Syarofie menilai, ikan Belido atau iwak Belido adalah yang tepat menjadi ikon kota Palembang.

"Belido itu menunjukan karakter sosial budaya masyarakat Palembang, yakni sebagai masyarakat sungai dan rawa-rawa," kata Yudhy yang ditemui detikcom di kantornya, Jalan Basuki Rachmat, Palembang, Minggu (25/6/2006).

Alasan lain, Belido sebagai symbol kekuasaan, menunjukan karakter itu. Menurut Yudhy, satu-satunya jenis ikan yang menguasai sungai Musi dari hulu ke hilir adalah ikan bernama latin Notopterus Chitala itu.

"Di hulu dia berkembangbiak, dan berkembang mengikuti arus sungai Musi hingga ke hilir. Yang mana masih ada kayu-kayu mati yang besar dan makanan masih ada serta air yang tenang," ujar Yudhy. Tak heran, ada kampung di hulu sungai Musi bernama kampong Belido.

Iwak Belido juga merupakan ikan yang paling enak bila digunakan sebagai bahan pembuat pempek atau kerupuk yang menjadi khas Palembang. "Iwak ini juga tidak ada yang dibuang. Daging dimakan, kulit dibuat kerupuk dan tulang dibuat pindang atau pepes," imbuhnya.

Ditandaskannya, iwak Belido dapat mewakili seluruh aspek budaya, social dan sejarah Palembang. "Jelas tidak akan ada pihak yang dirugikan secara budaya, sosial atau sejarah," tambah Yudhy.(wiq)
Sumber: Taufik Wijaya - detikcom

2 comments:

  1. nama lain dari ikan belido itu apa????

    apa benar ikan kutak itu adalah nama lain dari ikan belido waktu masih kecil????

    ReplyDelete
  2. Ikan Belido kecil memang disebut ikan PUTAK........

    ReplyDelete

Silahkan tulis komentar anda di bawah ini